Evaluasi Keandalan Sistem Distribusi 20 Kv Pada Penyulang J4 J5 J6 Di PT. PLN (Persero) Area Balikpapan Menggunakan Nilai SAIDI dan SAIFI

Authors

  • Onglan Nainggolan Politeknik Negeri Samarinda
  • Bustani Politeknik Negeri Samarinda
  • Arbain Politeknik Negeri Samarinda

DOI:

https://doi.org/10.61404/jimi.v1i1.18

Keywords:

Keandalan, SAIDI, SAIFI, PLN

Abstract

Indeks keandalan sistem distribusi merupakan merupakan nilai mutu sistem untuk menyalurkan energi listrik ke pelanggan secara kontinu dalam periode waktu tertentu dan dalam kondisi tertentu. Nilai indeks keandalan sistem distribusi yang digunakan oleh PLN adalah standar SPLN No. 59 Tahun 1985 dan standar SPLN 68-2:1986 yaitu nilai SAIDI (System Average Interruption Duration Index) sebesar 21 jam/pelanggan/tahun dan nilai SAIFI (System Average Interruption Frequency Index) sebesar 3,2 kali/pelanggan/tahun. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi tingkat keandalan sistem distribusi tenaga listrik di PT. PLN (Persero) Area Balikpapan terutama pada penyulang J4 J5 J6 dengan menghitung nilai SAIDI dan SAIFI selama periode waktu 1 tahun. Data gangguan yang ditinjau adalah data gangguan yang terjadi selama tahun 2018. Dari hasil perhitungan diperoleh bahwa pada penyulang J4 nilai SAIDI sebesar 21,94 jam/ pelanggan/tahun dan nilai SAIFI sebesar 3.26 kali/ pelanggan/tahun. Pada penyulang J5 nilai SAIDI sebesar 30,09 jam/ pelanggan/ tahun dan nilai SAIFI sebesar 3,99 kali/pelanggan/tahun. Pada  penyulang J6 nilai SAIDI sebesar 50,96 jam/pelanggan/ tahun dan nilai SAIFI sebesar 5,24 kali pelanggan/tahun. Dibandingkan terhadap nilai standar SPLN No. 59 Tahun 1985 dan standar SPLN 68-2: 1986 maka nilai indeks keandalan penyulang J4 J5 J6 masih di bawah standar atau dikategorikan sebagai kurang handal.

Downloads

Download data is not yet available.

References

(SPLN), Standar PLN. Keandalan Pada Sistem Distribusi 20kV Dan 6kV. Jakarta: Departemen Pertambangan dan Energi, 1985.

———. Tingkat Jaminan Sistem Tenaga Listrik (Bagian Dua: Sistem Distribusi). Jakarta: Departemen Pertambangan dan Energi, 1986.

Billinton, Roy. Reliability Evaluation of Power System. New York: Plenum Press, 1996.

Brown, R. E. Electric Prower Distribution Reliability. New York: CRC Press, 2009.

Fauziah, Fauziah, Ontoseno Penangsang, and Adi Soeprijanto. “Studi Perbaikan Keandalan Jaringan Distribusi Primer Dengan Pemasangan Gardu Induk Sisipan Di Kabupaten Enrekang Sulawesi Selatan.” Jurnal Teknik ITS 1, no. 1 (2012): B119–B124. http://ejurnal.its.ac.id/index.php/teknik/article/view/373%0Ahttps://ejurnal.its.ac.id.

Hajar, Ibnu, and Muhammad Hasbi Pratama. “Analisa Nilai Saidi Saifi Sebagai Indeks Keandalan Penyediaan Tenaga Listrik Pada Penyulang Cahaya Pt. Pln (Persero) Area Ciputat.” Energi & Kelistrikan 10, no. 1 (2019): 70–77.

Luthfiyani, Ulfah Khairiyah, Adi Setiawan, and Samsul Arifin. “Analisis Perbandingan Indeks Keandalan Sistem Jaringan Distribusi Dengan Metode Section Technique Dan Reliability Index Assessment (RIA): Studi Kasus Gardu Induk Balaraja.” INSOLOGI: Jurnal Sains dan Teknologi 2, no. 1 (2023): 250–264. https://journal.literasisains.id/index.php/INSOLOGI.

Nelwan, Meyer Nixon, Maickel Tuegeh, and Ir Fielman Lisi. “Penyusutan Energi Listrik Pada Penyulang SU2 Jaringan Distribusi Minahasa Utara.” E-Jurnal Teknik Elektro dan Komputer 4, no. 2 (2015): 67–76.

Rizky, Marsa, Agus Prasetyo, Harlan Effendi, Teknik Elekto S, Fakultas Teknologi Industri, Institut Sains, Jl Moh, Kahfi Ii, Bumi Srengseng Indah, and Jakarta Selatan. “ANALISA KEANDALAN PADA SISTEM DISTRIBUSI 20 KV.” Sinusoida XXIV (2022): 43–54.

Downloads

Published

30-07-2023

How to Cite

Nainggolan, O., Bustani, & Arbain. (2023). Evaluasi Keandalan Sistem Distribusi 20 Kv Pada Penyulang J4 J5 J6 Di PT. PLN (Persero) Area Balikpapan Menggunakan Nilai SAIDI dan SAIFI. Mutiara: Jurnal Ilmiah Multidisiplin Indonesia, 1(1), 103–116. https://doi.org/10.61404/jimi.v1i1.18

Issue

Section

Articles